Kamis, 07 Oktober 2010

tips merawat kulit ketika cuaca ekstreem

Tips menjaga kulit saat cuaca ekstrem
Climate change/perubahan iklim nmapaknya turut berdampak pada kulit kita. Kondisi cuaca yang terkadang hujan, terkadang sangat panas dan berangin kencang dapat mengakibatkan kulit kering dan gatal-gatal. Dr. Asmaya, memberi tips bagaimana merawat kulit agar tetap segar saat cuaca ekstrem, sebagai berikut:

1. Perawatan dari dalam, yaitu minum yang cukup dan asupan makan 2 sehat 5 sempurna, perbanyak makan buah-buahan dan sayuran.
2. Sedangkan perawatan dari luar terdiri dari pembersihan, pelembaban, dan perlindungan.

a. Pembersihan: Bersihkan kulit sesering-seringnya menggunakan air, tetapi jika menggunakan sabun pembersih muka jangan lebih dari 2 kali sehari, karena malah akan mengakibatkan jerawat dan kering. Cari sabun dengan ph balance (ph: 4,5-5) atau yang mengandung AHA (alpha hydroxy acid)
b. Pelembaban: Gunakan pelembab 2 kali sehari. Saat terbaik menggunakan pelembab/lotion adalah setelah mandi (kulit dalam keadaan setelah dibasahi/lembab) sehingga kelembaban kulit dapat terlindungi oleh lotion.
c. Perlindungan: Gunakan sun block per 3 jam jika akan keluar ruangan saat terik matahari (kadar spf mulai dari 15).
d. Sebaiknya gunakan bedak tabur dan tidak menggunakan bedak padat untuk sehari-hari karena akan menghambat pori-pori wajah dan mengakibatkan jerawat serta flek hitam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar